MENTERI AGAMA Lukman Hakim Saifuddin membuat media sosial ramai. Belum lama ini foto dirinya menjadi pembicaraan netizen di jagat maya.
Bukan perkara hasil ujian tes CPNS yang sudah disampaikan Selasa (15/1/2019) atau urusan negara, tapi Lukman menjadi pembicaraan karena pakaian yang dia kenakan. Foto ini dibagikan oleh akun Twitter @willytrisna di mana di postingannya, Willy menuliskan caption; “Ehhemmm kaosnyaaa”.
Baca juga:
- #10YearsChallenge ala Redaksi Lifestyle Okezone, Awas Ngakak Berkepanjangan!
- Mona Ratuliu Ungkap Pola Konflik Zaman Sekarang Berbeda
Dapat dijelaskan sekilas, kaos yang dikenakan Menag Lukman sebetulnya biasa saja. Hanya kaos hitam dengan printing di bagian depannya. Gaya dia yang lainnya pun sangat casual dengan celana khakhi dan ikat pinggang melingkar di bawah perutnya.
Namun, printing berwarna kuning itu ternyata bukan sembarang bahasa Arab. Jika Anda memerhatikannya lebih detail dan menggunakan kemampuan membaca huruf Arab dengan cermat, maka akan ditemukan kata yang mengagetkan di sana.
Seorang netizen coba mengeja satu demi satu huruf Arab tersebut. “Itu ta ta fa jim kaf wu,” kata akun @kendracapa. Namun, huruf Arab tersebut mengidentifikasi pada kalimat “Tetap Jokowi” jika dibaca secara keseluruhan.
Netizen lain pun membenarkan hal tersebut. “Tetap Jokowi, pak. Pak Menteri kenapa ganteng begini?” cuit @NaniQ67. Begitu juga yang dicuitkan @Fitriabdillah8, “Siap! Tetap Jokowi, salam jempol buat pak menteri,” tulisnya.
Beberapa netizen juga memuji kaos tersebut. “Gue demen sama kaosnya,” kata @achmadsjafiie. Akun @UmarJohan5 malah kepingin punya juga kaos seperti yang dikenakan Menteri Lukman. “Mau dong kaosnya pak,” pintanya.
Hayo, apakah Anda sadar akan hal ini atau sudah tahu dan kepingin juga memiliki kaosnya?
(ren)