3 WNI Kru Kapal Diamond Princess Positif Virus Korona

Global59 Dilihat

JAKARTA – Tiga warga negara Indonesia (WNI) kru kapal pesiar Diamond Princess, yang saat ini dikarantina di Pelabuhan Yokohama, Jepang, dinyatakan positif terinfeksi virus korona atau Covid-19. Hal itu disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi pada Selasa (18/2/2020) di Jakarta

“Komunikasi dengan duta besar Jepang, maka diperoleh informasi bahwa tiga dari 78 kru warga negara Indonesia, dinyatakan confirm (terinfeksi Covid-19),” kata Menlu Retno.

banner 300x250

BACA JUGA: Penumpang Terinfeksi Virus Korona di Kapal Diamond Princess Meningkat Jadi 454

Menlu Retno menambahkan bahwa ketiga WNI yang positif Covid-19 sudah diturunkan dari kapal dan dibawa ke rumah sakit di Chiba.

Ia tidak mau merinci identitas ketiga WNI karena masalah etika. Namun ia menekankan bahwa keluarga dari ketiga WNI sudah diberitahu bahwa kerabat mereka terinfeksi virus korona.

BACA JUGA: Menkes Tunggu Hasil Pemeriksaan 78 WNI di Kapal Pesiar Diamond Princess

Kapal Pesiar Diamond Princess mulai dikarantina pada 3 Februari 2020, setelah seorang penumpangnya yang turun di Hong Kong, diketahui terjangkit Covid-19. Hingga saat ini sebanyak 454 penumpang dan awak kapal itu telah dikonfirmasi terinfeksi Covid-19.

(fzy)