JAKARTA – Honda Surabaya Center (HSC), main dealer resmi mobil Honda untuk wilayah Jawa Timur (Jatim), Bali, dan Nusa Tenggara (Nusra) mengumumkan recall 79.475 unit mobil Honda. Mobil itu terdiri dari Mobilio, Brio, Jazz, HR-V dan BR-V dengan jumlah 78.862 unit. Sementara Accord dan Odyssey 613 unit yang ditarik.
Marketing and After Sales Service Director HSC, Wendy Miharja mengatakan, Honda Mobilio, Brio, Jazz, HR-V dan BR-V mengalami masalah di master cylinder dan master power pada sistem pengereman. Untuk membuat pemilik Honda tetap nyaman dan aman selama berkendara, pengumuman terhadap masalah tersebut disampaikan.
“Yang bermasalah ini mobil keluaran tahun 2014 hingga 2017. Ini merupakan bagian dari tanggungjawab kami pada konsumen Honda,” ujarnya kemarin.
Proses pemeriksaan atau penggantian komponen, lanjut dia, berlangsung kurang lebih selama 1-2 jam. Masa kampanye ini akan berjalan selama 6 bulan, mulai 26 Januari 2018 hingga 26 Juli 2018.
[Baca Juga: Penjelasan Honda Indonesia Soal Recall 4 Model Mobil]
Sementara masa perbaikan akan terus berlangsung walaupun masa kampanye telah selesai. Pihaknya akan mengirimkan surat pemberitahuan langsung pada para pemilik mobil yang teridentifikasi. “Memang masalah pengereman ini cukup sederhana , tapi sangat berpengaruh terhadap keselamatan pengendara,” ujarnya.
Sedangkan Honda Accord dan Odyssey mengalami masalah pada kaca spion. Terkadang, kaca yang membantu pengendara dalam melihat situasi sekitar kendaraan ini menutup dengan sendirinya. Masalah ini muncul terkadang ketika sedang parkir.
[Baca Juga: Honda Recall 463.891 Unit Mobil di Indonesia, Jazz dan Mobilio Termasuk]
(abp)