JAKARTA – Aktris cantik Celine Evangelista mengunggah foto kebersamaannya dengan sang ayahanda lewat instagram pribadi @celine_evangelista belum lama ini. Tak hanya berdua, rupanya pose itu juga terdapat sang suami yakni Stefan William. Dan menariknya, mereka pun tampak mengumbar senyum bahagia.
Seperti diketahui, Celine memang tinggal terpisah dengan sang ayahanda dimana memilih menetap di Italia sedangkan ia sendiri di Indonesia. Meski begitu dalam foto yang dibagikan oleh aktris 25 tahun itu, mengisyaratkan bahwa hubungan keduanya sebagai ayah dan anak tetap baik.
Hal itu terlihat dalam bubuhan caption yang ditulis oleh Celine sembari menyematkan emotikon tanda hati dalam foto tersebut. Total terdapat tiga buah foto yang diunggah Celine.
BACA JUGA
- Anak Cium Febby Rastanty, Mantan Istri Daus Mini Anggap Lucu-lucuan
- Mantan Istri ke Daus Mini: Enggak Usah Ngusik Satu Sama Lain Itu Lebih Bagus
“Mi Manchi Papa 😍 a presto ❤️,” tulis Celine.
Pada foto pertama Celine menunjukkan keakraban anatara keluarganya, dan pada foto selanjutnya Celine juga masih hanyut dalam kebahagiaan pose selfie. Dan pose yang ketiga tampak sang ayahanda yang mencium pipi dari Celine. Celine pun dengan wajah cantiknya sedikit memberikan ekpresi kocak.
Sementara itu, netizen yang melihatnya lantas berkomentar. Tak sedikit dari netizen yang justru memuji Celine pada pose itu, bahkan netizen menyebut bahwa Celine begitu mirip dengan sang ayahanda.
Tak hanya soal keakraban keluarga dari Celine, kecantikannya pun tak luput dari perhatian netizen. Bahkan netizen tak segan memuji kecantikan pemain film Bangku Kosong ini.
“Mirip papanya ya,” tulis @sharleen_aluna.
“Happy family 💕💕💋,” tulis @nia_mammy.
“Hmzzzz… Makin hari makin waaw aja ka celine @celine_evangelista apa sih rahasia nya ka,” tulis @rani_pesexx.
(kem)