Gunakan Highlighter Seharga Rp550.000, Meghan Markle Tampil Glowing!

MEGHAN Markle dan Pangeran Harry kembali menyita perhatian publik. Selain kedapatan gandengan tangan ditolak suaminya, pasangan hidup Pangeran Harry itu juga tampil memukau.

Tampil mendampingi suami di acara The Young Leaders beberapa hari lalu, Meghan nampak cantik dan glowing dengan riasan wajah sederhana. Seperti yang diwartakan The Sun, Senin (2/7/2018), para penggemar The Duchess of Sussex yakin bedak yang diaplikasikan Meghan adalah Becca Cosmetics’s shimmering pressed powder seharga 30 poundsterling atau sekira Rp559.191 (Rp18.639 per poundsterling).

banner 300x250

 Baca juga: Waduh! Pangeran Harry Tolak Gandeng Tangan Meghan Markle, Ada Apa Ya?

Coba saja Anda perhatikan highlighter yang diaplikasi di tulang pipi Meghan, hasilnya benar-benar mampu membuat istri Pangeran Harry itu mempesona berkat kilauan pipinya. Bahkan, situs penggemar Meghanfashion.com juga turut menyoroti jenis highlighter yang Meghan aplikasikan, yaitu Performant Highlighter.

 Meghan Markle (Sun)

Highlighter tersebut memiliki 12 pilihan warna berbeda, yang dirilis dan terinspirasi dari perayaan The Royal Wedding bulan lalu. Shimmery powder tersedia dalam warna warm honey hingga warna merah muda yang lengkap dengan mahkota lucu.

 Baca juga: Restoran di Jepang Sajikan Es Serut Setinggi 60 cm, Makannya Harus Berdiri!

Selain memulaskan highlighter ke dua tulang pipinya untuk memberi efek glowing pada riasan wajah, Meghan Markle juga nampak mengaplikasikan sentuhan kilauan ke sudut dalam matanya. Meghan memang jarang memilih riasan wajah bold dan lebih sering terlihat memulas wajahnya dengan warna-warna hangat, natural, dan sederhana.

Tidak terdengar melakukan perawatan wajah tertentu, tahun lalu Meghan membeberkan rahasia kecantikan favoritnya yang alami dan sehat. Seperti yang tertulis dalam sumber, ternyata rahasianya adalah minum banyak air.

 Baca juga: Ingat Ya Moms, Hindari Menyimpan 5 Buah-Buahan Ini di dalam Kulkas

Meghan

“Minum banyak air putih. Tapi, saya juga belajar untuk menambahkan sentuhan shimmer kecil ke sudut mata bagian dalam. Saya menggunakan Channel Cassis Eyeliner pada garis bulu mata dan sentuhan shimmer untuk menambah kilauan. Bahkan, jika tidak menggunakan jasa penata rias, saya cenderung menggunakan concealer dan sedikit kilau ke sudut-sudut mata saya,” saran The Royal.

Saking menggemari semua tampilan Meghan, para penggemarnya pun berusaha untuk meniru gaya Meghan dengan mencari dan mengenakan busana mirip dengan sang idola, hingga tas tiruan yang dipakai Meghan untuk melengkapi penampilannya. Para penggemar sudah mendapati merek yang memiliki rancangan busana mirip tersebut, yaitu Topshop.

(rzy)