Cuti Kerja, Wagubri Edy Nasution Hadiri Acara Rakyat di Pasir Pangaraian Rohul

Riau, Rohul114 Dilihat
Wakil Gubernur Riau Edy Nasution (baju biru) disambut antusias oleh masyarakat Rokan Hulu di Pasir Pangaraian dengan dikenakan ulos dan didampingi Bupati Rohul Sukiman (kanan) dan Tarmizi Natar Nasution (kiri).

PEKANBARU – Wakil Gubernur Riau Edy Nasution menghadiri acara rakyat di Pasir Pangaraian, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, Sabtu (30/3/2019). Acara yang digelar di Taman Kota Pasir Pangaraian, dihadiri sejumlah tokoh adat, tokoh masyarakat, dan unsur pimpinan Forkopimda Rohul.

Datang ke Rohul, Edy Nasution mengambil cuti dan tidak menggunakan fasilitas negara, seperti kendaraan dinas. Namun, Edy Nasution memggunakan mobil sewa. Dalam acara ini dihadiri Bupati Rohul Sukiman, Sekda Rohul, Ketua DPRD Rohul, dan Kapolres Rohul, serta Tarmizi Natar Nasution.

banner 300x250

Acara yang dibuat masyarakat ini karena rasa syukurnya atas pelantikan Syamsuar sebagai Gubernur Riau dan Edy Nasution sebagai Wakil Gubernur Riau periode 2019-2024.

Tokoh masyarakat Rohul, Hamulian Nasution mengatakan kepada GoRiau.com, bahwa ini merupakan kebanggaan masyarakat Rohul, karena ada putra Rohul yang menjadi pemimpin di Pemerintah Provinsi Riau.

“Kami sangat yakin, duduknya Edy Nasution sebagai Wakil Gubernur mampu membenahi infrastruktur jalan antara perbatasan Rohul dengan Provinsi Sumatera Utara. Juga anak muda yang berprestasi diperhatikan,” ungkap Hamulian.

Dirinya bersama masyarakat Rohul lainnya, siap mendukung program kerja Pemerintah Provinsi Riau untuk membuat Kabupaten Rohul dan Riau lebih baik.

“Kami yakin, kepemimpinan Syamsuar – Edy Nasution mampu membuat sebuah perubahan yang lebih baik,” kata Hamulian.

Bupati Rohul, Sukiman dalam sambutannya menyampaikan, disela-sela kesibukan Edy Nasution sebagai Wagubri, tetap menghadiri acara rakyat di Pasir Pangaraian. Sehingga pembangunan di Rohul mendapat perhatian yang lebih baik kedepannya.

“Sebagai seorang prajurit TNI, saya yakin Edy Nasution menepati janjinya untuk Rokan Hulu. Untuk itu, kita sama-sama mendukung program Syamsuar – Edy Nasution dalam membangun Riau,” jelas Sukiman.

Sementara itu, Edy Nasution mengatakan, dirinya merasa bangga bisa ada di tengah masyarakat Rohul. Alasannya, karena dirinya lahir dari orang asli Rokan Hulu. Mengajak masyarakat Rokan Hulu untuk bangga menjadi masyarakat Rokan Hulu dan Riau.

“Saya mengucapkan rasa terimakasih yang paling besar kepada masyarakat Rokan Hulu atas dukungannya terhadap Syamsuar – Edy Nasution. Untuk membangun Riau dan Rokan Hulu, saya akan memperhatikan setiap aspirasi masyarakat. Juga harus kompak dan saling mendukung,” jelas Edy Nasution.