Jelang Festival Pacu Jalur 2019, Mursini Bersihkan Kota Telukkuantan

Kuansing, Riau78 Dilihat

TELUKKUANTAN – Jelang pelaksanaan Festival Pacu Jalur 2019, Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Riau mengerahkan seluruh ASN untuk membersihkan taman jalur, Kamis (11/7/2019) pagi.

“Taman jalur ini menjadi wajah kota kita dan ini harus bersih. Apalagi nanti banyak orang yang akan datang, tentu kita ingin menjadi tuan rumah yang ramah,” ujar Mursini di sela-sela gotong royong.

banner 300x250

Agar para ASN semangat dalam bergotong royong, terlebih dahulu mereka mengikuti senam sehat yang ditutup dengan randai.

Pada kesempatan ini, Mursini bersama Sekda Dianto Mampanino serta kepala OPD membersihkan taman jalur. Khususnya, bagunan terbengkalai di sekitar taman jalur.

“Bangunan ini tempat orang berjualan, kita sengaja membersihkan agar terlihat indah dan nyaman,” ujar Mursini.

Bangunan terbengkalai tersebut memang tidak terawat. Bahkan, rerumputan dan pohon sudah tumbuh kokoh di dalamnya.