Personel Satgas TMMD Ke – 101 Akrab dengan Warga

INHIL (Inforiau.ID) – ‘Bersama Rakyat TNI Kuat’ ternyata tidak hanya menjadi jargon belaka. Pemandangan dengan nuansa kekeluargaan tergambar jelas dari keakraban yang terjalin diantara personel Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke – 101 dengan warga Desa Keritang.

3 pekan lamanya program TMMD dilaksanakan di Desa Keritang sebagai lokasi sasaran, Keluarga Bapak Suprapto bersama Ibu Srinayah yang tak lain adalah warga Keritang telah menjadi keluarga baru bagi personel Satgas TMMD.

banner 300x250

Selama TMMD berlangsung, beberapa orang personel Satgas diizinkan menginap di rumah Bapak Suprapto. Rasa kekeluargaan dan suasana penuh keakraban sungguh sangat dapat dirasakan, baik oleh Keluarga Bapak Suprapto maupun personel Satgas TMMD.

Mulai dari sarapan, santap siang dan makan malam mereka lalui bersama. Hubungan emosional yang terjalin diantara kedua pihak mencerminkan sebuah hubungan sebagaimana orang tua dan anak.

“Setiap pagi sarapan bersama Bapak Suprapto dan Ibu Srinayah di tempat tinggal kami,” tukas salah seorang personel Satgas TMMD, Minggu (29/4/2018) pagi.

Selesai menyantap hidangan yang disiapkan oleh Ibu Srinayah, para personel Satgas TMMD pun bergegas menuju lokasi sasaran pembangunan TMMD.

“Sebelum berangkat, kami pamitan dan mohon do’a restu kepada mereka. Mereka telah menkadi seperti orang tua bagi kami selama ini,” ungkap Salah seorang Personel Satgas TMMD.

Pernyataan serupa, juga diungkapkan oleh Bapak Suprapto. Menurutnya, personel Satgas TMMD yang tinggal di rumahnya telah dianggap sebagai seorang anak. Berbagi cerita, keluh dan kesah telah menjadi sesuatu yang dilakukan di waktu luang.

Bapak Suprapto mengaku, kegiatan TMMD Ke – 101 telah menjadi momentum berharga bagi Dirinya dan keluarga yang sungguh berkesan dan tidak akan terlupakan sepanjang usia. (TW)