TAPANULI UTARA – Sebanyak 33 anggota DPRD Tapanuli Utara (Taput), Provinsi Sumatera Utara, masuk status Orang Dalam Pemantauan (OPD) virus corona atau covid-19, setelah pulang dari Jakarta dalam rangka Bimbingan Teknis (Bimtek).
Kepala Dinas Kesehatan Taput, Alexander Gultom menerangkan, 33 anggota DPRD yang baru pulang Bimtek dari Jakarta, mendapat kategori status ODP selama 14 hari, tentunya, terhitung setelah mereka tiba di Taput.
“33 anggota DPRD itu masuk kategori ODP 14 hari, setelah mereka tiba di Taput. Nantinya ke-33 anggota DPRD yang masuk dalam status ODP itu, akan dipantau oleh petugas di Puskesmas terdekat pada masing-masing domisili mereka,”ungkap Alexander Gultom, Kamis (19/3/2020).
Ketua DPRD Taput, Poltak Pakpahan membenarkan, bahwa setelah pulang dari Jakarta, mereka langsung melakukan pemeriksaan kesehatan di bandara dan di Puskesmas masing-masing.
Baca Juga : Sepenggal Cerita Tenaga Medis Bertaruh Nyawa Perangi Virus Corona
Poltak Pakpahan juga yakin, meskipun melakukan Bimtek ke Jakarta, dia menjamin mereka tidak terkena dampak suspek virus Covid-19.
“Bimtek kita itu steril dan tidak keluar ruangan. Narasumber kita datangkan ke hotel, jadi saya jamin sehat semua,”pungkas Poltak Pakpahan seraya mengutarakan 33 dari 35 total anggota DPRD Taput Bimtek ke Jakarta Minggu 15 Maret 2020 dan Selasa 17 Maret 2020 kembali ke Taput.
(aky)