Nasyiatul Aisyiyah Riau gelar kampanye cegah Stunting di CFD Dipo

PEKANBARU (Inforiau.ID) – Dalam rangka hari Gizi Nasional, Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah Riau menyelenggarakan kampanye cegah stunting di CFD Jl. Diponegoro.

Kampanye cegah stunting ini dilakukan dengan membagi-bagikan informasi mengenai stunting dan upaya pencegahannya kepada masyarakat yang sedang melakukan aktifitas di CFD.

Ketua Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah Riau, Hardhina Rosmasita, SE mengharapkan kegiatan ini dapat memberikan informasi tentang stunting,  masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu cukup lama akibat pemberian makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi, hal ini diharapkan dapat menggugah kesadaran masyarakat tentang perlunya pemenuhan gizi pada masa pertumbuhan.

Nasyiatul Aisyiyah adalah organisasi otonom Muhammadiyah, merupakan gerakan putri islam yang bergerak dibidang keperempuanan, keagamaan, kemasyarakatan, dan pendidikan. Untuk itu Nasyiah ikut berperan aktif dan berkontribusi untuk hal-hal di atas.

Stunting adalah isu yang sangat penting diketahui oleh masyarakat Indonesia, oleh karena itu Nasyiah mempunyai kesadaran untuk mengkampanyekannya sebagaimana Nasyiatul Aisyiyah dalam hal ini memiliki moto : Generasi Sehat, cerdas bebas stunting.

#AK20